
Para warga Jember pastinya familiar dengan keberadaan Mall Lippo Plaza Jember. Pasalnya mall ini berada di kota tersebut dan baru dibuka pad tahun 2017 silam. Kehadiran dari Mall Lippo Plaza di Jember ini membuat warga tentunya sangatlah senang. Bagaimana tidak, warga Jember menjadi mempunyai tempat pilihan lain untuk membeli berbagai keperluan sekaligus untuk tempat refreshing bersama dengan keluarga. Anda bisa pergi ke Jember juga bisa berkumjung ke mall tersebut yang mana mempunyai beberaa fakta menarik yang harus anda ketahui. Sebelum membahas mengenai berbagai fakta menarik yang dipunyai Mall Lippo Plaza di Jember, Anda harus mengetahui terlebi dahulu informasi umumnya. Untuk itulah simak berikut ini informasi umum sekaligus fakta unik yang dipunyai mall tersebut.
Informasi Umum Soal Mall Lippo Plaza Jember
Informasi umum mengenai Mall Lippo Plaza di Jember ini akan membantu Anda mengetahui dasar dari mall tersebut. Adapun beberapa informasi umum yang harus Anda ketahui adalah sebagai berikut:

- Merupakan Fonadasi dari Gedung Jember Icon
Mall Lippo Plaza di Jember ini merupakan fondasi dari sebuah gedung mix-used bernama Jember Icon. Pada bangunan tersebut, mall mempunyai 5 lantai.
- Pembukaan dan Peresmian
Informasi kedua yang harus Anda ketahui soal Mall Lippo Plaza di Jember ini adalah mengenai pembukaan dan peresmiannya. Mall tersebut sudah beroperasi sejak 31 Mei 2017 silam, tepatnya saat bulan puasa berlangsung. Tujuannya agar mampu membantu masyarakat Jember memenuhi kebutuhannya terutama kebutuhan ketika berlebaran nantinya. Peresmian dari Mall Lippo Plaza di Jember ini sendiri dilakukan langsung oleh Bupati Jember Faida dan dikektur dari PT. Lippo Malls Indonesia, Eddy Mumin.
- Merupakan Proyer Superblok
Perlu Anda ketahui bahwa Mall Lippo Plaza di Kota Jember ini merupakan produk berkonsep superblok. Maka dair itulah pada satu bangunan mall ini akan terdapat hotel, sekolah dan Rumah Sakit Siloam Jember. Tentunya hal ini sangatlah menguntungkan bagi masyarakat Jember karena di satu tempat sudah ada berbagai tempat yang banyak dibutuhkan masyarakat.
- Tenant dan Fasilitas
Tenant dan fasilitas yang ada di Mall Lippo Plaza di Jember ini tidak boleh Anda lewatkan untuk ketahui. Total terdapat 60 tenant yang ada di mall ini mulai dari jenis tenant fashion, entertaiment, aksesoris, food & baverages hingga beauty & health. Kelengkapan tenant yang dipunyai Mall Lippo Plaza di Jember ini benar-benar membantu masyarakat Jember mendapatkan berbagai hal dalam satu tempat. Sementara itu untuk fasilitasnya sangatlah lengkap. Terutama untukl ahan parkir yang begitu luas sehingga bisa menampung banyak kendaraan sekaligus. Selain itu terdapat pula musala yang terdapat di lantai satu Mall Lippo Plaza di Jember tersebut.

Fakta Menarik Mall Lippo Plaza di Jember
Setelah Anda mengetahui soal informasi umum mengenai Mall Lippo Plaza Jember ini, berikutnya harus diketahui fakta menariknya. Berbagai fakta menarik ini dijamin akan menarik minat Anda untuk mengunjungi mall tersebut. Berikut ini adalah berbagai fakta menarik yang dipunyai Mall Lippo Plaza di Jember:
- Merupakan Mall Pertama di Jember
Fakta menarik pertama mengenai Mall Lippo Plaza di Jember ini adalah bahwa mall tersebut merupakan mall pertama di kota tersebut. Melihat hal ini tentunya bisa dijamin begitu antusiasnya warga Jember untuk menyambut mall tersebut. Untuk mendirikan mall tersebut, Lippo sampai mengeluarkan dana dengan jumlah yang fantastis yakni sebesar 1,2 triliun rupiah. Bila melihat konsep dari mall tersebut dengan berbagai fasilitas didalamnya tentunya wajar bila mampu menarik uang yang banyak.
- Sempat Mundur dari Jadwal Pembukaan yang Ditentukan
Pembukaan dari Mall Lippo Plaza di Jember ini sebenarnya sempat mengalami penundaan selama setahun. Sebenarnya proyek dari mall ini sudah ada kabarnya sejak tahun 2014 silam, tepatnya di bulan Januari. Proses pengerjaan sendiri sudah dimulai dari akhir 2014. Belum diketahui apa alasan dari penundaan pembukaan Mall Lippo Plaza Jember yang dulunya sudah direncanakan. Setelah berhasil melewati penundaan, akhirnya dibukalah Mall Lippo Plaza di Jember ini pada 31 Mei 2017 silam.

- Perjalanan Kepmilikan Lahan yang Panjang
Mall Lippo Plaza di Jember ini di atas lahan seluas 1,2 hektar. Dulunya lahan tersebut merupakan markas dari Brigade Infantri 9 atau Kostrad. Walaupun begitu ternyata lahan ini kepemilikannya dari Pemkot Jember. Sebelum jatuh ke tangan Pemkot Jember, lahan yang akhirnya digunakan sebagai Mall Lippo Plaza di Jember ini mengalami proses pengalihan status dari salah satu perusahaan dengan proses yang rumit dan dengan nominal sebesar 11 miliar. Beberapa masalah yang terjadi seperti kasus korupsi yang menimpa para pejabat Pemkot Jember. Namun walaupun begitu, saat ini Mall Lippo Plaza di Jember tetap berhasil berdiri dan melayani masyarakat dengan baik.
Demikianlah itu tadi merupakan informasi umum dan fakta unik yang berkaitan dengan Mall Lippo Plaza di Jember. Tentunya melalui kedua informasi tersebut Anda semakin mengenal seluk beluk mall pertama di Jember ini dengan baik dan maksimal. Untuk itulah jangan abaikan informasi penting ini, terlebih yang ingin mengunjungi Mall Lippo Plaza di Jember tersebut.